Prodi Sains Data Fakultas Ilmu Komputer UPN "Veteran" Jawa Timur mengadakan Seminar Nasional Sains Data (SENADA) 2024. Tema yang diusung adalah : Optimalisasi Penerapan Sains Data pada Riset, Pengabdian Masyarakat, dan Kerjasama untuk menunjang Pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs) dalam Mewujudkan Ketahanan Pangan Indonesia 2030. Seminar akan diselenggarakan pada Rabu, 10 Juli 2024 dengan Hybrid, daring dan luring. Terdapat dua topik yang dibahas yaitu :
Sub Tema :
- Statistika dan Analisis Data
- Keamanan pangan
- Machine learning dan Deep Learning
- konsumsi dan produksi berkelanjutan
- Text dan Data Mining
- Pertanian berkelanjutan
- AI, Robotika, dan IoT
- Industri, teknologi informasi, inovasi dan pembangunan
- Teknologi dan Aplikasi Big data
- Topik lain yang terkait dengan 17 sektor SDGs
Batas Pendaftaran dan Pengumpulan Makalah : 10 Juni 2024
Pengumuman Penerimaan Makalah : 20 Juni 2024
Batas Pembayaran dan Revisi Makalah : 30 Juni 2024
Pelaksanaan Seminar : 10 Juli 2024